Google Adsense, Pentingkah Menjadi Bagian Dari Blog/Website Anda?
written by dasir
at Saturday, November 22, 2008
Google Adsense merupakan salah satu cara dalam memonetasi blog/website. Cara kerjanya sangat sederhana. Syarat utamanya anda harus memiliki sebuah blog - bahasa Inggris tentunya- kemudian anda daftarkan ke program google adsense, selanjutnya jika di-approve anda tinggal meng-kopi kode iklan yang tersedia kemudian anda tempatkan di blog/website anda. Setiap kali halaman diakses, java script yang akan menarik iklan dari program AdSense, iklan yang ditargetkan biasanya dikaitkan dengan konten yang terdapat pada blog/website anda. Jika pengunjung meng-klik iklan yang tampil, webmaster penyaji iklan akan mendapatkan uang dari pengiklan melalui mesin pencari untuk klik tersebut.
Konsep pengiklanan seperti ini sudah banyak tersedia di internet. Ini merupakan peluang untuk meraih internet income bagi blogger. Namun demikian, mengapa google adsense menjadi esensial? Berikut beberapa alasannya:
Pertama, Google Adsense sudah memiliki sejarah yang panjang dalam memahami kebutuhan publisher dan webmaster. Seiring dengan kemajuan teknologi, system dan penampilan iklanpun semakin beragam sehingga memungkinkan sang webmaster untuk mengkustomisasi iklan yang akan ditampilkan di situsnya. Webmaster diberi kesempatan untuk memilih berbagai jenis format iklan teks yang lebih baik untuk melengkapi konten blognya dan menyesuaikan dengan tata letak halaman blog/website-nya. Dengan berbagai format iklan, akan lebih meningkatkan kemungkinan pengunjung meng-klik iklan yang tampil. Terlepas apakah pengunjung tersebut tahu atau bisa saja tidak mengetahui apa yang mereka klik.
Alasan yang kedua, publisher AdSense diberi fasilitas untuk melacak perkembangan pendapatan blog/website mereka dalam program adsense. Report ini bukan hanya secara global, tetapi juga termasuk yang lebih detil seperti pendapatan berdasarkan channel yang ditetapkan. Improvisasi terbaru di search engine memungkinkan webmaster untuk memonitor kinerja iklan mereka, termasuk untuk melihat detail page impressions, jumlah klik, dan CTR. Webmaster dan publisher sekarang dapat melacak format iklan tertentu, warna dan halaman dalam sebuah situs web.
Dengan laporan real-time, setiap perubahan yang dilakukan akan dapat dinilai atau dipantau efektivitasnya dengan segera. Anda juga memiliki kesempatan untuk merapikan isi blog atau iklan anda sehingga kemungkinan pengunjung untuk mengklik iklan yang tampil meningkat pula. Tools yang lebih fleksibel juga memungkinkan webmaster untuk menggabungkan halaman web mereka berdasarkan URL, domain, jenis iklan atau kategori. Hal ini akan memberikan kemudahan bagi webmaster untuk mengetahui secara akurat tentang halaman, iklan dan domain yang memiliki kinerja terbaik.
Dengan laporan real-time, setiap perubahan yang dilakukan akan dapat dinilai atau dipantau efektivitasnya dengan segera. Anda juga memiliki kesempatan untuk merapikan isi blog atau iklan anda sehingga kemungkinan pengunjung untuk mengklik iklan yang tampil meningkat pula. Tools yang lebih fleksibel juga memungkinkan webmaster untuk menggabungkan halaman web mereka berdasarkan URL, domain, jenis iklan atau kategori. Hal ini akan memberikan kemudahan bagi webmaster untuk mengetahui secara akurat tentang halaman, iklan dan domain yang memiliki kinerja terbaik.
Alasan yang lain adalah pengiklan menyadari keuntungan yang diperoleh dari iklan mereka yang tampil pada website yang ditargetkan. Sehingga dapat meningkatkan kemungkinan prospek yaitu para surfer akan tertarik pada produk dan layanan mereka. Para pengiklan tidak perlu repot-repot lagi untuk mempromosikan produk mereka yang kadang-kadang tampil pada blog atau website yang tidak ada kaitannya dengan produk mereka. Dengan system ini secara tidak langsung para webmaster sudah membantu menjelaskan produk atau layanan mereka kepada para pengunjung. Dapat anda bayangkan bagaimana sangat menyebalkan mengunjungi sebuah website yang menyajikan informasi tentang otomotif, malah menampilkan iklan makanan bayi misalnya. Dengan program adsense hal itu tidak mungkin terjadi.
Adsense merupakan semua hal yang berkaitan dengan konten yang terbidik, semakin konsisten isi website/blog anda, semakin tinggi kemungkinan akan menjadi target iklan dari mesin pencari.
Masih ada orang-orang yang belum menyadari tentang uang yang akan diraih dari periklanan terutama google adsense. Nah melihat potensi yang besar tersebut mulai saat ini sebaiknya kita merapikan blog kita terutama isinya sehingga kita bisa menghasilkan uang dalam jumlah besar. Yakinlah internet income akan bisa kita raih, karena jumlah pengguna internet terus meningkat dari waktu ke waktu, dan orang semakin menyadari bahwa internet adalah salah satu sumber informasi yang lebih cepat dibandingkan media yang lain.
Read More..
Read More...
Masih ada orang-orang yang belum menyadari tentang uang yang akan diraih dari periklanan terutama google adsense. Nah melihat potensi yang besar tersebut mulai saat ini sebaiknya kita merapikan blog kita terutama isinya sehingga kita bisa menghasilkan uang dalam jumlah besar. Yakinlah internet income akan bisa kita raih, karena jumlah pengguna internet terus meningkat dari waktu ke waktu, dan orang semakin menyadari bahwa internet adalah salah satu sumber informasi yang lebih cepat dibandingkan media yang lain.